Yuk Kenali Kesalahan dalam Akuntansi Bisnis!
Dalam sebuah bisnis, akuntansi manajemen menjadi sebuah proses yang panjang. Hal ini karena kegitan akuntansi berawal dari identifikasi, pengukuran, sampai menjadi informasi keuangan yang harus tercatat secara tepat dan akurat.
Laporan keuangan dari proses akuntansi ini berguna sebagai dasar pembilan keputusan sebuah bisnis. Maka dari itu, sebisa mungkin dalam membuat laporan keuangan, Anda perlu lebih teliti agar terhindar dari kesalahan.
Lalu, apa saja kesalahan yang paling sering ada dalam proses akuntansi bisnis? Temukan jawabannya di pembahasan berikut ini, ya!
Tidak Menyimpan Bukti Transaksi
Masih banyak pelaku bisnis yang kurang teliti dalam menyimpan bukti transaksi. Padahal, bukti transaksi sangat penting kegiatan akuntansi. Kuitansi ini bisa menjadi bukti yang valid saat terjadi perbedaan angka ketika pemeriksaan laporan keuangan bisnis.
Selain itu, nota atau kuitansi ini sangat berperan penting dalam mempermudah proses audit maupun perpajakan.
Kesalahan dalam Menghitung
Kesalahan menghitung bukanlah hal yang sepele. Hal ini karena kesalahan pada saat berhitung yang berkolaborasi dengan kesalahan input dan rekonsiliasi akan menjadi kesalahan fatal terhadap laporan keuangan bisnis.
Apabila kesalahan ini tidak terdeteksi dalam kurun waktu yang lama, misalnya sampai berbulan-bulan. Maka, kemungkinan besar akan muncul permasalahan yang jauh lebih kompleks. Pastinya, penyelesaian dari masalah ini akan semakin sulit Anda lakukan.
Kesalahan dalam Menulis Desimal
Masalah pada akuntansi yang satu ini mungkin akan terjadi jika bisnis Anda masih menggunakan pencatatan secara manual. Misalnya, Anda ingin menulis Rp10.000, namun salah menulis hingga menjadi Rp100.000. Pastinya, kesalahan dalam menulis desimal ini akan sangat berdampak pada laporan keungan bisnis Anda.
Maka dari itu, hindari beberapa kesalahan dalam kegiatan akuntasi di atas agar Anda mampu menghasilkan laporan keuangan bisnis yang akurat dan terpercaya.
Guna meminimalisir kesalahan tersebut, Anda bisa bekerja sama dengan FR Consultant Indonesia yang menyediakan accounting service. Dengan adanya layanan tersebut, Anda bisa membukukan transaksi bisnis hingga menyajikan laporan keuangan dengan lebih baik.
Anda bisa membuat pembukuan dan laporan keuangan untuk bulan yang sedang berjalan dan tahunan, atau periode tertentu sesuai dengan keinginan Anda. Anda dapat melakukan kegiatan tersebut tanpa perlu lagi merekrut Staff Akuntansi.
Tidak sampai di situ saja, FR Consultant Indonesia juga mampu membantu Anda dalam segala keperluan yang berkaitan dengan laporan keuangan maupun laporan pajak.
Tunggu apalagi? Konsultasikan masalah akuntansi biaya bisnismu hanya di FR Consultant Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjung frconsultantindonesia.com. Semoga bermanfaat!